Tinjau Fasilitas RSUD Maren, Kapolres Malra, Dandim dan Walikota Tual Jalani Rapid Test

Kapolres malra jalani rapid test di rsud maren kota tual

Tual News – Kapolres Maluku Tenggara ( Malra ) AKBP Alfaris Pattiwael, S.I.K, M.H dan Dandim 1503 Tual, Letkol. Inf Cristian Noya bersama Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag, Wawali Tual, Usman Tamnge, SE serta Kepala Dinas Kesehatan Kota Tual, dr. Betty Subaidah, Senin ( 29/06/2020 ) mengunjungi RSUD Maren Kota Tual di Desa Dullah, Kecamatan Dullah Utara, dalam rangka mengecek kesiapan fasilitas di rumah sakit yang merawat dua pasien positif covid-19 Kota Tual, sekaligus menjalani rapid test.

Pantauan tualnews.com, usai mengecek kesiapan fasilitas RSUD Maren Kota Tual, Kapolres Malra bersama seluruh Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Tual menjalani rapid test ( RDT ) di RSUD Maren Kota Tual.

Dari hasil rapid test terhadap Kapolres Malra, Dandim 1503 Tual, Walikota Tual, Wakil Walikota Tual, Kadinkes Kota Tual, Direktur RSUD Maren bersama anggota Tim Covid-19 Kota Tual, hasilnya Non Reaktif.

Kapolres Malra, AKBP Alfaris Pattiwael, S.I.K, M.H, kepada tualnews.com, mengaku pelaksanaan rapid test kepada Tim Gugus Tugas Kota Tual sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat.

“ Rapid test sebagai bentuk pencegahan, olehnya itu Forkopimda bersama Tim Gugus harus jadi contoh dan memberikan  edukasi kepada masyarakat, karena hasil rapid test tadi alhamduliah hasilnya Non Reaktif semua “ Tandas Kapolres Malra.

Pattiwael mengajak masyarakat di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara, agar jangan takut untuk menjalani rapid test covid-19, sebab hal ini dilakukan demi pencegahan penyebaran covid-19 di Nuhu Evav. ( TN )