Gereja Katolik Kota Tual Termegah di Maluku

Uskup agung merauke yang juga uskup administrator keuskupan amboina, mgr. Petrus canisius mandagi msc, menyambangi gereja santo fransiskus xaverius, kamis ( 19/11/2020 ), pukul 18. 00 wit.
Uskup Agung Merauke yang juga Uskup Administrator Keuskupan Amboina, Mgr. Petrus Canisius Mandagi MSC, menyambangi Gereja Santo Fransiskus Xaverius, Kamis ( 19/11/2020 ), pukul 18.00 WIT.

Tual News – Uskup Agung Merauke yang juga Uskup Administrator Keuskupan Amboina, Mgr. Petrus Canisius Mandagi MSC, menyambangi Gereja Santo Fransiskus Xaverius, Kamis ( 19/11/2020 ), pukul 18.00 WIT. Uskup Mandagi kagum dan bangga dengan Gedung Gereja tersebut, sehingga dirinya mengaku,  Gereja Katolik Kota  Tual adalah termegah dan indah  di Keuskupan Amboina, Propinsi Maluku.

Pantauan tualnews.com,   kedatangan Uskup Mandagi di Gereja Katolik Kota Tual, dalam rangka melihat secara dekat proses penyelesaian pembangunan Gedung Gereja yang sesuai jadwal akan diresmikan tahun 2021.

Saat berada di pintu masuk Gereja Katolik Santo Fransiskus Xaverius, Kepala Keuskupan Amboina disambut dan dijemput anak –anak yang tergabung dalam Serikat kepausan Anak dan Remaja Misioner ( SEKAMI ) Paroki Tual.

Dalam amanatnya, Uskup Mandagi menyampaikan apresiasi dan terimakasi atas pembangunan rumah Tuhan yang sangat indah dan bagus.

“ Provisiat buat umat Katolik Paroki Tual, ini salah satu Gereja yang bagus dan megah di Keuskupan Amboina “ Salutnya.

Kata Mandagi,  sebagai Uskup Agung Merauke yang juga menjabat Uskup Administrator Keuskupan Amboina, berharap tahun 2021 masih kembali hadir untuk pengresmian Gereja Katolik Paroki  Tual.

“ Saya minta umat siapkan pengresmian Gereja ini secara baik, karena pasti banyak tamu yang datang. Gereja bukan hanya bersih didalam tapi juga diluar “ Pintahnya.

Usai meninjau Gedung Gereja, Uskup Amboina memimpin doa memohon berkat Tuhan  bagi penyelesaian  pembangunan Gereja Santo Fransiskus Xaverius Paroki Tual yang akan diresmikan tahun 2021.

Seperti diberitakan sebelumnya, Gereja Katolik St. Fransiskus Xaverius Paroki Tual, Kota Tual, Propinsi Maluku dipastikan bulan Juli 2021 akan diresmikan. Saat ini pembangunan Gereja Katolik yang memperoleh bantuan dana dari Pemerintah Kota Tual dalam proses penyelesaian pembangunan.

Kepastian pemberkatan  Gereja Katolik tersebesar di Kota Tual dengan kapasitas penampungan umat Katolik mencapai 2.000 umat  itu disampaikan Pastor Paroki Tual, RD. Jack Renyaan kepada tualnews.com.

“ Tahun 2021 gedung ini akan diberkati, agar tidak menjadi beban bagi umat dan masyarakat “ Ungkapnya.

Pastor Paroki Tual, mengaku penyelesaian pembangunan gedung Gereja tersebut  sudah menghabiskan anggaran mencapai enam milyar.

( TN )