Suami Meninggal, Isteri Mewakili di Acara Wisuda Akper Tual

Isteri almarhum derek yakop renhoran

Tual News – Suasana haru dan derai air mata mewarani pelaksanaan Wisuda dan pengucapan  sumpah program Diploma III Keperawatan lulusan program study Keperawatan ( Akper ) Tual tahun Akademik 2018/2019, Selasa (03/9 ) di Gedung LPTQ Kota Tual, pasalnya  Wisudawan, Derek Yakop Renhoran, A,Md. Kep ( almarhum –red ), tidak sempat menghadiri moment yang indah itu, karena baru pergi  meninggalkan keluarga, sahabat dan para Wisudawan/i,  Jumat malam  ( 30/8 ), akibat kecelakaan Lalulintas di wilayah UN Kota Tual, Propinsi Maluku.

https://youtu.be/EVP0Q-i1IaI
Juliana Adriana Rahayaan, dengan air mata, mengenakan pakaian Wisuda berwarna hitam, sambil memeluk Foto Almarhum suami tercinta, Derek Yakop Renhoran menerima Tanda Kelulusan Akper Tual, Selasa ( 03/9)

Dalam suasana duka cita, Juliana Adriana Rahayaan, harus merelakan kepergian suami tercinta, untuk hadir mewakili acara wisuda penerimaan tanda Kelulusan suaminya  di Akper Tual.

Isak dan tangis para Wisudawan/i bersama orang tua dan para undangan yang hadir, ketika Pimpinan Akper Tual memanggil nama Almarhum Derek Yakop Renhoran, A,Md. Kep untuk maju didepan menerima  Toga.

Juliana Adriana Rahayaan, yang mengenakan pakaian Wisuda berwarna hitam, sambil memeluk Foto Almarhum suaminya, berdiri dari tempat duduk dan berjalan maju ke depan mimbar  dengan tetesan  air mata.

Meihat suasana penuh haru itu, tak pelak semua undangan bersama orang tua Wisudawan/i, ikut bersedih dan menangis di arena acara wisuda Akper Tual.

Juliana Adriana Rahayaan, usai menerima Toga Almarhum suaminya, hendak diwawancarai tualnews.com, namun tidak dapat  berkata apa – apa, karena terus menangis dan menangis. Bahkan di moment yang penuh haruh dan indah itu, banyak orang datang berpegangan tangan dan memeluknya untuk memberikan dukungan moriil kepada Juliana, agar  tetap tegar, kuat dan sabar menghadapi musibah yang dialami almarhum suaminya.

Untuk diketahui, Almarhum Derek Yakop Renhoran, A.Md.Kep, meninggal di usia 47 tahun, lahir di Ohoi Tutrean, 19 Desember 1972. Renhoran adalah ASN Dinas Kesehatan Kabupaten Malra yang  menjabat sebagai Kepala Puskesmas Hoor, Kecamatan Kei Besar Utara Barat.

Almarhum Yakop Renhoran berhasil menyelesaikan pendidikan Diploma III Akper Tual, dengan menyandang predikat kelulusan sangat memuaskan, IPK 3,29.7. Renhoran pergi meninggalkan seorang Isteri dan Tujuh ( 7 ) orang anak.

Pada acara Wisuda tersebut, Bupati Malra, M. Thaher Hanubun yang diwakili PLH Sekda Malra, Bernadus Rettob, atas nama pribadi dan Pemkab Malra menyampaikan turut berduka cita atas jasa dan pengabdian saudara Derek Jopi Renhoran, Amd.Kep, Kepala Puskesmas Hoor,  Kei Besar Utara Barat  yang meninggal dunia tanggal 30  Agustus 2019.  

Ucapan duka cita yang sama juga disampaikan Direktur Politeknik Kesehatan, Kemenkes Provinsi Maluku, Hairudin Rasako, S.KM.M.Kes. ( team tualnews.com )