Tamnge Puji Perjuangan Srikandi Tual, Mentahkan Pernyataan Wawali Soal Kapal Tayando

Ini kapal cepat bantuan pt sis tual untuk membantu akses transportasi masyarakat di pulau tayando yang melaksanakan uji coba pelayaran perdana, minggu 6 agustus 2023
Ini kapal cepat bantuan PT SIS Tual untuk membantu akses transportasi masyarakat di Pulau Tayando yang melaksanakan uji coba pelayaran perdana, Minggu 6 Agustus 2023

Tual News – Kepala Bagian Ekonomi Pemerintah Kota Tual, Irwan Tamnge, patut diacungi jempol, pasalnya secara langsung dalam postingan di akun media sosial ( medsos ) facebook miliknya atas nama Irwan Tamnge, Senin ( 7 /8/2022) memberikan apresiasi dan memuji salah satu srikandi Kota Tual yang juga Anggota DPRD Kota Tual asal Partai Keadilan Sejahtera ( PKS), Hj. Aisa Renhoat atas semangat baja pantang mundur, membela kepentingan rakyat dan terdepan menjadi mitra pemerintah melobi, serta memperjuangkan nasib rakyat.

” Dirgahayu RI ke 78, upaya pengendalian inflasi Kota Tual, salah satunya kelancaran distribusi. Hormat dan salut buat saudaraku Hj. Aisa Renhoat, legislator / srikandi bersemangat baja, ” Tulis Kabag Ekonomi, Irwan Tamnge dalam postingan di medsos.

Ini bukti postingan irwan tamnge di media sosial facebook, senin 7 agustus 2023
Ini Bukti Postingan Irwan Tamnge Di Media Sosial Facebook, Senin 7 Agustus 2023

Kata Tamnge,  srikandi Renhoat terdepan menjadi mitra pemerintah daerah dalam melobi dan memperjuangkan pihak swasta mempersembahkan sarana transportasi terbaik bagi rakyat Kota Tual.

” Salut, bukan baru mau mencoba atau ikut – ikutan, ” Kata Irwan Tamnge.

Akibat postingan Kabag Ekonomi Pemkot Tual, terjadi pro – kontra diruang publik, sebab atasanya Wakil Walikota Tual, Usman Tamnge S.E, Minggu sore ( 6/8/2023) dalam uji coba kapal cepat yang melayani rute Kota Tual – Pulau Tayando ( PP ) menegaskan kalau kapal cepat MV. Tunas Wisesa 06 adalah kapal bantuan dari PT Samudera Indo Sejahtera ( SIS ), bukan kapal perjuangan oknum politisi tertentu.

” Ini murni kapal bantuan dari PT SIS, untuk bantu kebutuhan masyarakat di pulau- pulau. Ini bukan kapal perjuangan oknum politisi tertentu, ” Tegas Wawali Tual.

Wawali Tual ketika kembali dikonfirmasi tualnews.com, Senin siang ( 7/8/2023) terkait postingan medsos Kabag Ekonomi Pemkot Tual, Irwan Tamnge yang membuat pro – kontra di masyarakat, menegaskan akan segera mengundang yang bersangkutan untuk mempertanggungjawabkan pernyataanya di Facebook.

” Saya akan segera panggil dia, ” Tegas Tamnge.

Menurut Wawali, kapal cepat yang akan melayani rute Kota Tual, pulau Tayando adalah murni bantuan PT SIS, untuk membantu akses transportasi laut bagi masyarakat di wilayah kepulauan.

Hingga berita ini diturunkan, Irwan Tamnge yang coba dihubungi untuk konfirmasi via whatsaap tidak membalas pesan konfirmasi.

Namun sejak senin siang sekitar pukul 14.00 WIT, postinganya di medsos Facebook telah dihapus.

Sementara Srikandi Kota Tual yang juga Anggota DPRD Kota Tual dari PKS, Hj. Aisa Renhoat yang dikonfirmasi tualnews.com, via whatsaap juga tidak membalas pesan konfirmasi media ini.