Banda Aceh –Setelah Bripda Yulia Tomasoa yang berhasil mempersembahkan medali pertama kepada kontingen Maluku, kali ini satu lagi Srikandi Polwan Polda Maluku Bripda Arni Silvia Pattipeiluhu berhasil meraih 1 medali perak dari cabang olahraga dayung pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh – Sumatera Utara.
Bripda Arni yang sehari-hari bertugas pada Direktorat Polairud Polda Maluku tergabung bersama tiga rekannya yaitu Issa Behuku, Popy Hattu dan Maria Florensia Bahy di nomor rowing Quadruple Scull Putri (W4X).
Saat final yang berlangsung di Waduk Keuliling, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, Kamis (12/9/2024), kuartet pedayung Maluku yang diperkuat Bripda Arni memasuki finish di urutan kedua dengan catatan waktu 7 menit 40,767 detik.
Hasil tersebut membuat Arni Cs, yang pernah meraih medali perak di nomor yang sama pada PON XX Papua harus puas dengan medali perak sedangkan Medali emas diraih kuartet pedayung Jawa Barat dengan catatan waktu 7 menit 40,707 detik. Sementrara medali perunggu kuartet pedayung DKI Jakarta 7 ment 42,704 detik.
Sementara itu, Bripda Arni Pattipeiluhu saat dihubungi melalui telpon selulernya menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya atas dukungan Kapolda Maluku yang telah berkesempatan memberikan dukungan dan motivasi kepada Bripda Arni dan Bripda Yulia saat menghadiri pembukaan PON XXI di banda Aceh.
Ucapan terima kasih juga kepada Direktur Polairud Polda Maluku yang juga telah memberikan dukungan penuh kepada dirinya melalui kompensasi penuh yang diberikan untuk menjalani pemusatan latihan selama tiga bulan menjelang pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut.
”Saya ucapkan bayak-banyak terimakasih kepada bapak kapolda Maluku atas dukungan dan motivasi yang diberikan bagi saya dan Yulia pada saat beliau menghadiri pembukaan PON XXI di banda Aceh kemarin dan bapak Direktur Polairud Polda Maluku yang telah memberikan kompensasi penuh kepada saya untuk menjalani pemusatan latihan selama di Asrama BPPP Ambon sejak tanggal 23 Juni s.d. awal bulan September (Kurang lebih 3 bln) menjelang pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut.” kata Arni
Selanjutnya pada kesempatan yang sama Bripda Arni Pattipeiluhu memohon doa dan dukungan dari seluruh rakyat Maluku, karena besok Jumat, (13/09/2024) Dia akan bertanding dalam laga Final No. W2X dan tanggal 15 September yang akan datang perlombaan No.RBS = Cmix baru akan dimulai, dan Arni akan menghadapi 2 kali perlombaan pada nomor tersebut sebelum laga Final nanti.
”Saya mohon dukungan dan doa dari seluruh rakyat Maluku, mudah-mudahan pada laga Final No. W2X besok saya dapat tampil dengan prima sehingga dapat mempersembahkan medali bagi Kontingen Maluku, dan di tanggal 15/09/2024 nanti pertandingan pada No.RBS = Cmix baru akan dimulai, dan saya akan menghadapi 2 kali perlombaan pada nomor tersebut sebelum laga Final nanti. ” tuturnya.
Sampai dengan pukul 21.00 WIT, malam ini secara keseluruhan Kontingen Maluku pada PON XXI Aceh-Sumut, baru memperoleh 2 Medali Perak yang dipersembahkan dus Srikandi Polwan Polda Maluku yakni Bripda Yulia Tomasoa dan Bripda Arni Pattipeiluhu) serta 1 Medali Perunggu.