Walikota Tual Berharap Golkar Jadi Jembatan Rakyat dan Pemerintah

Walikota tual adam rahayaan asal pks dan ketua dpd golkar kota tual, taufik hamud
Walikota Tual Adam Rahayaan asal PKS dan Ketua DPD Golkar Kota Tual, Taufik Hamud

Tual News – Walikota Tual, Adam Rahayaan, S.Ag dalam sambutanya pada Pembukaan Musda III DPD Partai Golkar Kota Tual, Sabtu ( 29/8/2020 ) berharap Partai Golkar menjadi jembatan antara Rakyat dan Pemerintah, sehingga dapat memaksimalkan peranya sebagai salah satu pilar utama demokrasi, sesuai slogan “ Suara Golkar adalah Suara Rakyat “.

Waka dprd kota tual bersama sekretaris dpd golkar kota tual taufik hamud

Demikian sambutan Walikota Tual yang dibacakan Asisten II, Djamaludin Rahareng saat pembukaan Musda III Partai Golkar Kota Tual.

Slogan suara golkar adalah suara rakyat, jika benar – benar dapat dilaksanakan dengan baik, saya yakin Golkar pasti jaya “ Salut Rahayaan.

Walikota Tual juga mengharapkan agar Musda III Partai Golkar Kota Tual, dapat dimanfaatkan sebagai media silahtuhrahmi yaitu media sdov ( bakudapa ) dan media havuvungraad ( mencurahkan pikiran dan pendapat ).

Korbid Golkar Maluku Buka Musda III DPD Golkar Kota Tual

“ Saya berharap kepengurusan baru Partai Golkar Kota Tual, dari kader kwalitatif dan mampu mengharumkan nama Partai Golkar, sebagai penggagas perubahan sesuai Visi dan Misi organisasi serta kebangsaan, yang tentu mempunyai andil ke arah pembangunan Kota Tual yang lebih baik ke depan “ Harapnya.

Ziarah ke Makam Abuta, Hamud Dipastikan Pimpin Golkar Kota Tual

Sementara itu hasil Musda III Partai Golkar Kota Tual, secara resmi menetapkan Taufik Hamud, sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kota Tual perode 2020 – 2025, yang dipilih secara aklamasi.

Hamud sebelumnya menjabat Sekretaris DPD II Partai Golkar Kota Tual, yang juga Anggota DPRD Kota Tual dua periode asal Partai Golkar dan juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Tual Bangkit DPRD Kota Tual saat ini.  ( TN )